Ikutan IDN Live Streaming dan Raih Untung!

Fitur IDN Live Streaming

Ikutan IDN Live Streaming dan Raih Untung! – Dulu, saya tidak terbayang kegiatan bersosialisasi akan seperti saat ini. Saya ingat betul pertama kali saya punya handphone android sekitar tahun 2010 terasa ‘wah’ betul. Saat itu saya baru punya penghasilan sendiri dan handphone berbasis android sedang hype. Kegiatan yang sering dilakukan menggunakan handphone tersebut paling banter browsing dan interaksi melalui media sosial.

Tidak terasa waktu terasa begitu cepat bergerak dan berbagai kemudahan tersedia dalam genggaman. Kemajuan teknologi turut juga mengubah perilaku sosial masyarakat. Kita lebih sering terlihat going online dibandingkan dengan going offline. Saat ini seolah-olah ada jargon yang disepakati secara umum: The faster, the better. Semua ingin serba cepat dan dilakukan dengan pengorbanan yang sekecil-kecilnya. Untungnya, aplikasi pada handphone kita mampu memberikan fasilitas tersebut.

Kita bisa makan tanpa harus hadir di resto. Kita bisa bepergian tanpa harus letih mengendarai kendaraan. Kita bisa belajar tanpa harus hadir di kelas. Kita bisa belanja tanpa harus jalan berkeliling masuk-keluar toko. Kita bahkan bisa berinteraksi secara langsung untuk keperluan belanja, belajar, atau interaksi sosial lainnya dengan fitur live streaming.

Tren Live Streaming

Live streaming adalah kegiatan menikmati siaran langsung melalui situs atau aplikasi tertentu. Bermula dari media sosial, tren live streaming kian digemari kalangan muda. E-commerce pun memanfaatkan tren ini dengan sangat baik untuk tujuan meningkatkan penjualan. Salah satu e-commerce ternama di Indonesia mengklaim penjualannya naik sebesar 3.5 kali dengan memanfaatkan live streaming. Berbelanja dengan live streaming dinilai lebih meningkatkan keyakinan konsumen sebelum membeli barang. Ke depannya, tren ini diprediksi akan masih bertahan mengingat perubahan perilaku belanja konsumen sejak masa pandemi.

Rata-rata penonton live streaming (audience) bertahan hingga 35 menit menonton tayangan live streaming. Sedangkan streamer atau host talent rata-rata menghabiskan waktu sekitar 2 jam 30 menit dalam satu tayangan. Yang menambah daya tarik dari tren ini adalah baik penonton maupun streamer atau host talent berkesempatan meraih untung.

Platform media pun turut memanfaatkan ceruk live streaming ini, salah satunya IDN Media. IDN Live Streaming bisa diakses dengan terlebih dahulu mengunduh aplikasi IDN versi terbaru.

Review Aplikasi IDN

IDN Media adalah platform berita untuk kalangan milenial dan Gen Z di Indonesia. IDN Media menawarkan berita-berita terbaru yang akurat dan informatif.

Tampilan Clean dan Segar

IDN App memiliki tampilan yang bersih dan segar. Latar putih dan variasi warna font yang tidak terlalu beragam memberikan kenyamanan tersendiri pada mata untuk betah berlama-lama membaca. Jenis font yang luwes khas anak muda dilengkapi juga dengan ikon-ikon menarik dan informatif.

Review aplikasi IDN App

Dan yang paling saya suka dari sisi clean aplikasi ini adalah: minim iklan! Saya sering terganggu dengan halaman berita yang ada iklan di atas, di bawah, bahkan di samping. Serangan iklan tersebut membuat saya tidak fokus membaca suatu artikel hingga selesai.

Aplikasi User Friendly

Walaupun baru saja install dan menggunakan IDN App, kamu tidak akan kebingungan dalam menggunakannya. Menunya jelas hanya dengan membaca namanya. Pun tidak banyak variasi menu sehingga aplikasi tidak terlihat penuh sesak.

Kategori Berita dengan Kata Kunci

Fitur kategori berita dengan kata kunci ini cukup menarik. Misalnya, saya tertarik dengan berita tentang SEA Games, saya bisa memilih kata kunci SEA Games dan menyelami deretan berita tentang SEA Games yang tidak hanya dari IDN Times, tetapi juga dari platform berita lainnya yang masih berada dalam satu grup IDN Media seperti popmama, popbela, dan lain sebagainya.

Tidak Hanya Berita

Selain berita, IDN App juga menyajikan Quiz dan IDN Live. Fitur Quiz ini berisi kuis-kuis singkat yang seru dan bisa jadi penghibur di kala penat. Lalu, apa isinya menu IDN Live? Sebelum menjelaskan tentang IDN Live Streaming, pastikan aplikasi IDN kamu sudah diperbarui pada versi terbaru IDN App versi 6.17.

Fitur IDN Live Streaming dan Quiz

Review IDN Live Streaming

Fitur IDN Live berisi video streaming dari berbagai konten kreator dan memiliki berbagai tema. Kalau menu IDN Live di-klik, akan muncul deretan video streaming yang sedang live saat itu. Aplikasi IDN juga akan mengirimkan notifikasi ke handphone kamu tentang live streaming apa saja yang sedang berlangsung saat itu.

Topik Beragam untuk Berbagai Kalangan Usia

Saya awalnya ragu apa tema-tema anak-anak muda milenial dan gen Z ini cukup cocok dengan saya yang emak-emak beranak dua. Lalu pada suatu hari ada notifikasi masuk ke handphone saya tentang jadwal IDN live streaming pada hari itu. Saya tertarik pada satu live streaming tentang membuat permainan sensorik untuk anak. Sebuah topik yang cukup relate karena saya memiliki anak balita yang perlu dilatih kemampuan sensoriknya.

Kehangatan Interaksi secara Langsung dengan Streamer

Walaupun sempat tertinggal, saya cukup menikmati menonton streaming yang dibawakan oleh Eka Linar karena ada kesempatan untuk berinteraksi langsung dengan streamer. Yang cukup menggelitik saat itu adalah ketika Mba Eka bertanya kepada anaknya, “rasa gula apa, Nak?” yang serta merta dijawab oleh anak lelaki beliau, “enak!”. Padahal yang diharapkan adalah jawaban “manis”. Kejadian lucu tersebut terasa lebih hangat karena disaksikan secara langsung.

Saweran yang Unik dan Menarik

Sebagai audience, kalau kamu suka dengan salah satu video streaming yang sedang kamu saksikan dan ingin memberikan apresiasi kepada streamer, kamu bisa sawer streamer dengan beragam saweran. Uniknya, saweran ini memiliki jenis yang variatif dan unik meskipun beberapa di antaranya terasa tidak biasa, ssetaaan misalnya (iya, ditulis dengan 2 huruf s dan 3 huruf a).

Macam-macam virtual gift dari audience

Fasilitas Top Up Gold

Untuk bisa menyawer, kita memerlukan gold. Saat mendaftar pertama kali, kita sudah diberi modal sebanyak 3 gold. Jika kamu merasa sangat berterima kasih kepada streamer atas tayangannya yang bermanfaat tetapi tidak mempunyai cukup gold untuk menyawer, kamu bisa melakukan top up gold.

Program IDN Live Streamer Fund 50 Miliar

Jika kamu seorang konten kreator dan ingin berbagi hasil kreasi kamu dengan video streaming, kamu bisa ikutan mendaftar sebagai konten kreator di komunitas IDN Media. Tidak tanggung-tanggung, IDN Media menyediakan dana sampai dengan 50 Miliar untuk mengapresiasi karya anak muda kreatif seperti kamu!

Syarat Menjadi Streamer di IDN Live

Sebelum mendaftar sebagai streamer, pastikan kamu telah memenuhi syarat-syarat berikut ya:

  • Tinggal di Indonesia dan berumur minimal 18 tahun
  • Memiliki follower di aplikasi IDN minimal 100 followers
  • Konsisten streaming setiap hari
  • Mempromosikan nilai-nilai yang positif dan inklusivitas
  • Kreatif, otentik, dan orisinal
  • Mematuhi ketentuan komunitas IDN Live

Keuntungan Menjadi Streamer di IDN Live

  • Mendapatkan poin yang bisa diuangkan
  • Mendapatkan kesempatan kegiatan kamu diliput oleh media lainnya dari grup IDN Media
  • Mendapatkan kesempatan pelatihan dan bimbingan ekstensif dari tim IDN Media
  • Mendapatkan akses untuk menggunakan studio profesional milik IDN Media
  • Berkesempatan mendapatkan brand sponsorship yang difasilitasi oleh Indonesia Creator Economy (ICE).

Menarik ya! Yakinkan diri kamu dan segera daftar dan jadi bagian dari komunitas IDN Live! Selamat berkarya!

Referensi:

idntimes.com

viva.co.id

1 komentar

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *